Laporkan Masalah

HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK HUJAN DENGAN SUSPENSI DI SUB DAS MIKRO WATUGEDE KECAMATAN GEDANGSARI KABUPATEN GUNUNGKIDUL

RENI NUR HIDAYATI, Dr Hatma Suryatmojo, S.Hut., M.Si.

2016 | Skripsi | S1 KEHUTANAN

Sub DAS Mikro Watugede sebagian besar memiliki topografi kelerengan tinggi (25-40%) dan penutupan lahan didominasi tegalan sebesar 76,84%. Keadaan tersebut mengakibatkan saat musim hujan sungai memiliki debit aliran besar dan air cenderung keruh karena ada material tanah yang terangkut sebagai hasil dari erosi lahan sehingga mengakibatkan sedimentasi. Semakin tinggi erosi yang dihasilkan maka semakin besar muatan suspensi yang dialirkan oleh sungai. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui total suspensi, hubungan antara karakteristik hujan dengan debit suspensi, dan mengetahui pengaruh karakteristik hujan dengan debit suspensi di Sub DAS mikro Watugede Penelitian ini dilakukan dengan melakukan pengukuran debit suspensi pada berbagai tinggi muka air (TMA) yang dilakukan pada saat aliran naik dan alilran turun. Kemudian menganalisis data TMA dari alat pencatat TMA otomatis (AWLR) dan data hujan dari alat pencatat hujan otomatis (ARR). Keluaran dari ARR meliputi lama hujan (X1), tebal hujan (X2), intensitas hujan (X3), dan Intensitas hujan maksimal 30 menit (X4). Langkah selanjutnya adalah menghitung debit aliran, debit suspensi puncak dan debit suspensi rata-rata harian, dan total suspensi. Langkah terakhir adalah menganalisis hubungan antara debit suspensi puncak harian dan debit suspensi rata-rata harian dengan keluaran dari ARR menggunkan uji kolerasi dan regresi linear berganda dengan perangkat lunak SPSS 17. Analisis dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa total suspensi yang dihasilkan adalah 17,9766 ton/ha/tahun. Hubungan karakteristik hujan dan debit suspensi Sub DAS Mikro Watugede berdasarkan hasil analisis diperoleh persamaan sebagai berikut: Qsp=-12,82+37,794(P)-64,192(D)-0,953 (I)-16,334(I30)+e dan Qs rata-rata= -1,155+4,523(P)-7,355(D)+0,174(I)-2,063(I30)+e. Sedangkan hasil analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa karakteristik hujan yang paling mempengaruhi debit suspensi puncak dan debit suspensi rata-rata harian adalah tebal hujan dengan persamaan Qsp = 6,1563x10-6(P)4,8942 dan Qs rata-rata = 6,5946x10-5(P) 3,7314.

Watugede Micro Catchment mostly has high slope topography (25-40%) and land cover type that is dominated by mix forest (76,84%). Those conditions result large flow rate of river and water tend to be murky because soil material is transported as a result of soil erosion then resulting in sedimentation. The higher erosion that is produced the greater load suspension that is drained by the river. This research aimed to determine the total suspension, to find out the relationship between rainfall characteristics with suspension discharge, and to determine affect of rainfall characteristics with suspension discharge in the Watugede Micro Catchment This research was conducted by measuring the discharge suspension at various water level conducted during flow up and down. Then analyzing data of water level from the automatic water level recorder (AWLR) and rainfall data from automatic rain recorder (ARR). The output of the ARR included the long rains (X1), heavy rain (X2), intensity of rain (X3), and maximum 30-minute rainfall intensity (X4). The next step was the calculation of the flow rate, peak flow and discharge suspension daily average, and total suspension. The final step was to analyze the relationship between the daily peak discharge and discharge suspension with daily average output of ARR using the correlation test and multiple linear regressions with SPSS 17 software. Results analysis of this study showed that the total suspension produced is 17,9766 tons/ha/year. Relationship between rainfall characteristics with suspension discharge in the Watugede Micro Catchment is: Qsp=-12,82+37,794(P)-64,192(D)-0,953 (I)-16,334(I30)+e dan Qs rata-rata= -1,155+4,523(P)-7,355(D)+0,174(I)-2,063(I30)+e. While the results of multiple linear regression analysis showed that rainfall characteristic that mostly affect to peak suspension discharge and daily average suspension discharge is thick rain with equation Qsp= 6,1563x10-6(P)4,8942 and Qs average= 6,5946x10-5(P)3,7314.

Kata Kunci : Karakteristik hujan, total suspensi, debit suspensi